5 Hal Yang Patut Disyukuri Menjadi Seorang Jomblo! Baca Agar Jadi Jomblo Bahagia

Posted on

Nurulku.com – Apa saja sih Hal Yang Patut Disyukuri Menjadi Seorang Jomblo? Menjadi Jomblo kadang menjadi hal yang wajar bagi sebagian orang. Mereka kadang malah cuek, tidak peduli, dan tidak ambil pusing dengan kejombloannya. Apa yang mereka bisa lakukan adalah tetap fokus menikmati hidup, dan terus maju mengejar cita-citanya. Jomblo bukan berarti tidak tahu Cara Berkenalan Dengan Wanita. Ada yang bilang sih itu Prinsip, tapi kadang miris juga karena kata mutiara jomblo mencari cinta itu kadang cuma jadi alat pembelaan. Kata kata single happy biasanya paling sering juga diucapkan seorang jomblo sebagai bentuk  motivasi jomblo islam yang mengaku kalau pacaran itu HARAM! Tapi kita ga akan bahas soal itu, di Artikel kali ini bakal coba diulas apa saja sih yang patut disyukuri kalau kamu menjadi seorang JOMBLO? Penasaran kan? Simak saja deh ulasannya dibawah ini.

JOMBLO itu single happy!

Hal Yang Patut Disyukuri Menjadi Seorang Jomblo
Hal Yang Patut Disyukuri Menjadi Seorang Jomblo

Namun, bagi sebagian orang lain, menjadi jomblo bisa menjadi sebuah kondisi yang tidak enak dan menyenangkan. Apalagi jika dia sudah terbiasa memiliki seseorang yang menjadi pasangan sebelumnya.Terlebih lagi, jika dia adalah orang yang peduli, kualitas karakternya, yang mana menjadi kurang terpoles, jika dia tidak memiliki pasangan yang bisa diajak berbagi.

Nha, pertanyaannya, apakah anda saat ini menikmati kejombloan anda atau tidak.
Atau hati kecil anda menjerit kecil, mendambakan seseorang yang bisa anda ajak berbagi suka dan duka ?

1. Free atau Bebas

Menjadi jomblo, tentunya anda bisa dengan BEBAS, mengekspresikan diri anda, waktu dan tenaga anda untuk sesuatu hal yang anda sukai. Memang saat sudah berpasangan, anda masih tetep bisa bebas berekspresi, bahkan bersama pasangan anda.

Nha, dengan menjadi jomblo, anda memiliki keuntungan bisa berekspresi sebebas-bebasnya, tanpa ada yang malu karena anda 🙂 ( paling mereka cuek )

2. No Commitmen

Dalam sebuah hubungan, yang paling penting dan menonjol adalah bagaimana berkomitmen dengan pasangan anda. Dan komitmen adalah, sebuah panggilan hati, untuk berbagi hati dan rasa dengan pasangan anda.

Dengan menjadi jomblo, anda bisa berkomitmen penuh untuk diri anda sendiri. Melakukan semua hal untuk kepentingan dan kebahagiaan sendiri, tanpa harus memikirkan orang lain.

3. Bisa Fokus!

Kelebihan lain menjadi jomblo adalah, anda tidak akan mendapatkan pikiran anda terbagi untuk hal lain. Jika sebelumnya anda menggunakan waktu dan pikiran anda untuk mengejar kesenangan dan kebahagiaan, ternyata anda juga bisa lebih FOKUS dalam mengejar cita-cita anda.

Memang mereka yang sudah berpasangan akan mendapatkan spirit lebih besar dengan bantuan pasangannya, namun anda sebagai jomblo PUN, justru bisa mendapatkan spirit yang tidak terbatas. Yaitu dari DIRI SENDIRI 🙂

4. Beban Berkurang

Ada yang bilang bahwa pacaran itu ribet, banyak masalah dan merepotkan. Well, ada benarnya, dan ada tidaknya. Benar, jika dia memang kurang bisa menjaga pacaran tersebut, dan tidak benar, jika memang dia sudah bisa memegang kendali itu hubungan.

Namun bagi anda yang jomblo, anda tidak perlu repot memikirkan hal itu. Bahkan, anda bisa lebih belajar dari mereka yang sudah mengalami kerepotan tersebut dahulu 🙂

5. HEMAT

Apakah benar kalo pacaran itu boros, dan banyak mengeluarkan uang UNTUK sang pacar ? Ya, . . . benar, KALAU . . . . memang anda yang memiliki aturan seperti itu. Kalo anda tidak menggunakan aturan bahwa, pacar itu harus di traktir setiap waktu, . . ya tidak 🙂

Tapi uang ditangan orang yang jomblo, bisa menjadi barang yang berkualitas. Setidaknya berkualitas bagi dirinya sendiri. Misalnya beli baju, celana, lotion ( eh 😛 ), dan makan bersama teman-teman, untuk meningkatkan persahabatan.

See, tidak sedikit juga hal yang patut disyukuri menjadi seorang jomblo.

Jomblo sendiri ada 2 macam.

Jomblo karena nasib, dan jomblo karena pilihan.

Jomblo karena nasib adalah jomblo yang memang dia kurang beruntung dan tidak memiliki orang yang menginginkan dia untuk menjadi pasangan. Dia harus berjuang untuk keluar dari zona jomblonya tersebut.

Sementara, Jomblo karena pilihan adalah orang yang memang menjomblo karena pilihannya sendiri. Dia memiliki banyak orang yang menyukai dirinya, dan bersedia menjadi pasangannya, jika sewaktu-waktu dia membutuhkan pasangan.

Orang yang seperti ini, biasanya disebut dengan HIGH QUALITY JOMBLO.

Nha, sekarang anda menjadi yang mana ?
Sudahkah anda bersyukur menjadi seorang jomblo ?

Boleh, menjadi jomblo, tapi jangan kelamaan.
Karena dengan berpasangan, anda akan mendapatkan banyak sekali pelajaran, yang TIDAK akan anda dapatkan, saat menjadi seorang jomblo. Betul tidak!?

Oh iya, kalau sudah bosen nanti jadi JOMBLO. Penting sekali untuk baca 4 Hal Yang Bikin Cewek Ilfeel Sama Cowok dan Cara Mengatasinya biar nanti bisa sukses deketin cewek!

ARTIKEL TERKAIT

Leave a Reply