12 Cara Memperlancar Haid Secara Alami dan Penyebab Haid Tidak Lancar pada Wanita

Posted on

Haid merupakan tanda seorang wanita yang normal mulai bisa bereproduksi.  Haid juga pertanda seorang anak perempuan sudah mencapai usia baligh.  Berapa usia wanita mengalami menstruasi berbeda sesuai kondisi tubuhnya masing-masing.  Umumnya sekitar usia 10 sampai 15 tahun.  Siklusnya juga bervariasi antara 28 sampai 35 hari.  Namun terkadang ada wanita yang haidnya tersendat, menjadi lebih lambat atau lebih panjang periodenya.  Oleh karena itu perlu diketahui cara memperlancar haid secara alami.

Penyebab Haid Tidak Lancar

Ketika Anda merasa haid tidak lancar, sebaiknya diketahui terlebih dahulu penyebabnya.  Jika haid terlambat atau sedikit karena penyakit, maka sebaiknya berkonsultasi ke dokter.  Sebab haid yang tidak lancar, antara lain :

  • Kelelahan psikis atau stress
  • Kelelahan fisik
  • Konsumsi makanan yang kurang bergizi, mungkin karena diet yang berlebihan
  • Konsumsi obat-obatan tertentu, misalnya pil KB
  • Adanya peningkatan hormon prolaktin, misalnya saat menyusui
  • Pra menopause
  • Penyakit tertentu, misalnya gangguan tiroid

Agar haid menjadi lancar hendaknya setiap wanita mengetahui siklus haidnya terlebih dahulu.  Melalui pemahaman tentang siklus haid, baru dapat diketahui bahwa haid sedang lancar atau tidak.

Cara Memperlancar Haid Secara Alami

Berbagai cara dapat dilakukan agar haid menjadi lancar.  Obat dokter digunakan untuk mengatasi penyakit penyebab haid tidak lancar.  Namun, jika haid tidak lancar disebabkan karena hal lain, maka cara alami akan jauh lebih aman.  Cara ini juga bersifat memperlancar lebih permanen dibandingkan obat-obatan.

Memperlancar Haid
Gaya Hidup Sehat Memperlancar Haid
  • Menyeimbangkan Produksi Hormon dengan Istirahat
    Seseorang yang kelelahan akan mempengaruhi kadar hormon progesteron dan estrogen yang diproduksi.  Oleh karena itu, jika ingin menstruasi lancar, maka perhatikan waktu istirahat.  Dengan beristirahat cukup, maka hormon dalam tubuh akan tetap terjaga keseimbangannya.
  • Terapi Stres Untuk Memperlancar Haid
    Sama halnya dengan kelelahan fisik, maka wanita yang mengalami kelelahan psikis membuat hormonnya tidak seimbang.  Akibatnya, menstruasi datang terlambat.  Agar menstruasi kembali lancar, maka terapi stres harus dilakukan.  Caranya dengan yoga, rekreasi, atau melakukan kegiatan menyenangkan.
  • Konsumsi Makanan Bergizi Untuk Siklus Haid Kembali Normal
    Keseimbangan hormon dan produksi sel telur dipengaruhi oleh konsumsi makanan wanita.  Jika makanan yang dikonsumsi tidak mencukupi kebutuhan vitamin dan mineralnya, maka dapat menjadi sedikit-sedikit.  Banyak yang mengalami masalah ini jika sedang diet ketat menurunkan merat badan.
    Konsultasi ke dokter jika Anda sedang menjalankan program diet atau ahli gizi.  Mereka akan menunjukkan cara diet tanpa mengganggu metabolisme tubuh.
  • Menghindari Rokok dan Alkohol
    Zat yang terdapat dalam rokok dan alkohol sangat merusak tubuh.  Konsumsi alkohol dapat merusak fungsi syaraf manusia.  Jika fungsi syaraf  rusak, maka produksi hormon akan terganggu.  Sementara zat racun dalam rokok merusak berbagai organ tubuh, termasuk alat reproduksi.  Dalam kemasan rokok tertulis jelas bahwa merokok merusak kesehatan, janin, dan membuat impotensi atau kemandulan pada wanita. Hindari kedua hal tersebut untuk hidup lebih sehat dan sebagai car memperlancar haid secara alami.
    Khusus untuk rokok, jika di sekeliling atau di lingkungan terdapat perokok yang sangat aktif, sebisa mungkin hindarilah asapnya.  Menjadi perokok pasif dengan menghirup asap dari orang yang merokok hampir sama bahayanya.
  • Olahraga Teratur Membuat Haid Teratur
    Hampir semua orang mengetahui manfaat olahraga bagi kesehatan.  Namun, jarang sekali yang mau melakukannya secara teratur.  Olahraga ringan, seperti joging, yoga, bersepeda, dan sebagainya dapat membantu melancarkan haid yang tidak teratur.  Olahraga juga merupakan bagian dari terapi menghilangkan stres.
  • Konsumsi Jus Wortel
    Jus wortel
    Jus Wortel

    Wortel diketahui banyak mengandung vitamin A untuk kesehatan mata.  Ternyata kombinasi vitamin A, vitamin C, Kalsium, dan Besi di dalamnya dapat menjaga keseimbangan hormon dalam tubuh.  Oleh karena itu, konsumsi jus wortel ketika sedang haid dapat memperlancar tamu bulanan ini.

  • Daun Pepaya
    Daun papaya mengandung vitamin yang lengkap mulai dar A, B, C, D, E, dan vitamin K, serta Kalsium.  Konsumsi sari rebusan daun pepaya yang dicampur asam jawa untuk menghilangkan rasa pahitnya, akan membuat haid keluar lebih banyak dan mempercepat periode haid yang panjang.
  • Konsumsi Banyak Air Putih Memperlancar Metabolisme dan Haid
    air putih
    Minum Air Putih Memperlancar Haid

    Konsumsi air dengan jumlah cukup dalam sehari sangat menyehatkan.  Air putih membuang semua racun tubuh untuk dikeluarkan melalui air seni.  Air putih juga akan memperlancar proses metabolisme.  Proses metabolisme yang lancar menjadikan haid lebih lancar.

  • Konsumsi Produk dari Gandum Untuk Keseimbangan Hormon
    Gandum memiliki kandungan Kalium, Seng, vitamin D, dan beberapa mineral dan vitamin lain yang menjaga keseimbangan hormon.  Gandum juga termasuk makanan yang mudah dicerna.  Makanan yang terbuat dari gandum, misalnya roti gandum dan makanan seral.
  • Memperlancar Haid dengan Minum Air Kelapa Muda
    Saat sedang haid atau sebelum memasuki periode haid sangat bagus konsumsi air kelapa muda atau air kelapa hijau.  Fungsinya mirip dengan minum air putih.  Selain itu kandungan gizi dan ion di dalamnya menutupi kebutuhan tubuh akan zat gizi.  Akibatnya, haid akan keluar langsung lebih banyak.
  • Khasiat Kunyit Memperlancar Haid dan Mengurangi Nyeri
    Sejak zaman dahulu, kunyit yang terkadang dikombinasi dengan asam jawa menjadi jamu untuk wanita yang haid di Indonesia.  Kandungan kurkumin kunyit berkhasiat sebagai anti inflamasi dan anti oksidan.  Dengan konsumsi kunyit, rasa nyeri ketika haid juga akan berkurang.

Demikian cara memperlancar haid secara alami.  Cara yang sangat mudah.  Bahan yang diperlukan juga ada diekitar.  Semoga bermanfaat.

ARTIKEL TERKAIT