3 Cara Membuat Report Text dengan Benar dan Bagus

Posted on

Nurulku.comBagaimana membuat report text ??? Setiap orang pasti pernah mengalami membuat report text, baik pada saat masa sekolah, kuliah ataupun kerja. Report text dibuat untuk menjelaskan sesuatu secara general. (Baca : Peredaran Daur Air: Proses Siklus dan Tahapannya Secara Urut dengan Gambar )

Pengertian report text

REPORT TEXT

Report text merupakan jenis text yang masuk dalam kategori descriptive tetapi bukan descriptive dan menggambarkan sesuatu hal, seperti benda, tumbuhan, hewan, manusia dan lain lain. Report text umumnya bersifat umum dan bukanlah spesifik, sehingga tidak terfokus detail pada satu hal saja.

Perbedaan report text dan descriptive text

  1. Lihatkah kategori didalamnya, apabila bersifat khusus berarti descriptive sedangkan bila sifatnya umum berarti report. Sebagai contohnya Candi Borobudur yang dijelaskan dengan detail berarti memiliki kategori descriptive, tetapi apabila hanya sebatas Candi secara umum berarti merupakan kategori report
  2. Report text selalu menggambarkan subjek dari sudut pandang ilmiah, sehingga akan diikuti dengan paparan hasil penelitian

Tujuan report text

Tujuan membuat report text adalah untuk menggambarkan kondisi sebenarnya, dimana kondisi tersebut merupakan hasil penelitian dan analisa. Report text merupakan kumpulan fakta fakta yang dapat dibuktikan secara ilmiah. (Baca : Tujuan Klasifikasi Makhluk Hidup: Dasar dan Macam-macam Klasifikasi )

Ciri report text

  1. Umumnya menggunakan bahasa ilmiah
  2. Berisikan fakta fakta ilmiah dan didominasi oleh kalimat simple present tense
  3. Judul dari report text biasanya bersifat umum
  4. Disertai dukungan gambar, data statistic untuk meyakinkan hasil penelitian

1. Contoh report text tumbuhan

CONTOH REPORT TEXT TUMBUHAN

Bunga merupakan salah satu bentuk keindahan yang selalu ingin untuk dipegang, dicium dan dibawa sebagai penghias rumah atau untuk kado orang tercinta. Report text tumbuhan bunga mawar berikut dapat menjadi referensi Anda, apabila akan membuat report text. (Baca : Kunci determinasi: Cara Mudah mengenali, mengidentifikasi, mengelompokkan, menggolongkan Organisme )

Mawar

Mawar merupakan tumbuhan yang termasuk dalam genus rosa dan memiliki fungsi sebagai tanaman hias. Di alam bebas, tumbuhan ini mempunyai 100 spesies yang tersebar diseluruh dunia. Mawar sangat mudah ditemukan, terutama apabila Anda berada di bagian utara bumi yang mempunyai iklim sejuk. Mawar dapat tumbuh sampai mencapai ketinggian 2 hingga 5 meter dan merupakan  jenis tanaman pemanjat atau tanaman semak berduri.

Daun mawar tergolong dalam daun majemuk dengan panjang daun berada antara 5-15 cm. Daun mawar mengalami perutmbuhan secara berlawanan dari tangkainya dengan bentuk lonjong, pertulangan menyirip dan tepi daun mengalami ringgit dengan ujung daun meruncing. Untuk batang mawar mempunyai bentuk mirip seperti kait. Duri pada bunga mawar berfungsi sebagai alat perlindungan diri dari adanya serangan binatang sekaligus untuk memanjat tumbuhan lainnya. Biasanya dalam setiap bunga mawar memiliki 5 helai daun mahkota, namun khusus untuk mawar species Rosa Sericea hanya memiliki 4 helai daun mahkota saja. Bunga mawar mempunyai beraneka ragam warna, seperti putih, merah muda, biru ataupun kuning. Untuk ovari pada bunga mawar terletak pada bagian bawah daun dan kelopaknya.

Mawar dapat tumbuh subur pada daerah yang memiliki iklim sedang, namun beberapa jenis mawar tertentu dapat tumbuh pada iklim sub tropics dan tropis. Mawar memang dapat dipergunakan sebagai tanaman hiasan ataupun kado untuk orang terkasih, namun ternyata mawar memiliki banyak manfaat lain bagi tubuh, seperti sumber vitamin C, anti viral, anti depresan, anti peradangan dan anti bakteri. Selain itu mawar juga dapat menghasilkan minyak astiri yang diperoleh dari hasil penyulingan dan penguapan. Minyak jenis ini memiliki aroma yang sangat harum dan selalu dapat diandalkan sebagai campuran parfum. Selain itu mawar dapat juga diolah menjadi teh, jelly ataupun selai makanan.

2. Contoh report text hewan

CONTOH REPORT TEXT HEWAN

Report text hewan berisi tentang deskripsi hewan tersebut secara umum, bukan detail. Tujuan dari pembuatan report text hewan ini untuk memberikan informasi general mengenai hewan yang dimaksud. Berikut ini adalah report text mengenai hewan imut dari negara Tiongkok bernama panda. Hewan ini menjadi ikon dari negara tersebut sekaligus simbolis hubungan antara negaranya dengan negara lain yang dilakukan melalui Diplomasi Panda. (Baca : Komponen Biotik Dan Abiotik: Pengertian, Perbedaan dan Contoh di Lingkungan Sekitar Kita )

Panda

Panda merupakan hewan yang memiliki sifat sangat manja dan suka dipeluk oleh manusia. Panda sering sebut sebagai Panda Raksasa atau bahkan Beruang Panda yang masih satu keluarga dengan beruang. Meskipun masih dalam satu keluarga, namun panda berbeda dengan beruang bahkan cara makan dan warna yang dimiliki berbeda. Panda memakan bamboo sebagai sumber makanannya. Selain itu Panda dapat makan rumput, umbi liar, hewan pengerat, burung, madu, telur, jeruk, ikan dan pisang. Panda memiliki warna hitam putih yang menggemaskan banyak orang.

Panda mempunyai dua kaki dan dua tangan, umumnya dua kaki dipergunakan untuk berdiri sedangkan untuk berjalan menggunakan kedua tangannya juga. Panda mempunyai lima jari dengan ibu jari satu buah di tangannya. Ibu jari sering dipergunakan untuk memegang bamboo ketika sedang makan. Pda mempunyai bulu hitam pada kaki, telinga dan mata, sedangkan ditempat lainnya memiliki warna putih.

Ukuran Panda dewasa mencapai panjang 1,2 sampai 1,9 meter yang dihitung dari hidung sampai ekor. Ekor panda berbentuk bulat dengan ukuran sekitar 10 sampai 15 cm. Panda memiliki tinggi badan mencapai 60 sampai 90 cm dengan berat badan dapat mencapai 160 kg. Panda dapat hidup sampai 20 tahun di alam liar sedangkan pada penangkaran sampai 30 tahun. Panda merupakan hewan penyendiri dan untuk melakukan komunikasi dengan lainnya menggunakan suara dan penandaan bau.

3. Contoh report text teknologi

CONTOH REPORT TEXT TEKNOLOGI

Report text teknologi berisikan teknologi yang dibahas. Untuk mengupas teknologi tersebut bukanlah secara detail tetapi lebih ke sifat secara umum dan biasanya report text teknologi memiliki sifat ilmiah. Berikut ini adalah contoh report text mengenali teknologi yang ada di zaman millennial seperti sekarang ini. (Baca : 4 Pesawat Sederhana dalam Kehidupan Sehari – Hari : Jenis dan Penerapannya )

Laptop

Laptop merupakan komputer jinjing yang dapat dipergunakan dan dibawa kemana mana. Umumnya laptop dapat dilipat karena terdapat engsel yang memungkinkan untuk melipatnya. Laptop sebenarnya merupakan computer yang diperkecil agar mudah dibawa.

Laptop ditemukan pada tahun 1979 oleh British Designer Bill Moggridge dan merupakan pertama kalinya computer jinjing ini dioperasikan. Tahun 1982 Bill Gates dan Kazuhiko Nishi merancang komputer jinjing baru dengan menerapkan teknologi LCD baru. Setahun kemudian, perusahaan tersebut meluncurkan computer yang Anda kenal seperti sekarang ini yaitu bermidel TRS-80 100.

Laptop mengalami perkembangan secara berkelanjutan dan mengalami upgrade berkali kali dengan menambahkan berbagai fungsi tambahan. Kelebihan laptop adalah :

  • Dapat dibawa kemana saja, baik kantor, rumah, taman atau bahkan coffee shop
  • Dapat dipergunakan di tempat yang lebih kecil daripada computer desktop

Kekurangan Laptop :

  • Harga relative lebih tinggi
  • Tindakan pencurian computer menjadi lebih mudah
  • Lebih mudah rusak dari pada computer desktop
  • Apabila dipergunakan di mobil dapat menyebabkan terjadinya kecelakaan mobil

ARTIKEL TERKAIT